Follow Now.....!

Jumat, 25 Mei 2012

Pelatih Inter Milan Puji Ketangkasan Andik Vermansyah


Dibalik kekalahan 3-0, Indonesia Selection terutama striker Andik Vermansyah masih tetap menuai pujian dari Inter Milan. Pelatih Inter, Andrea Stramaccioni, mengaku kalau pemain Persebaya Surabaya itu menjadi salah satu favoritnya saat pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (24/5) malam.

"Menurut saya, pemain Indonesia yang paling baik adalah nomor 10 (Andik Vermansyah) tapi saya lupa namanya," ujar Stramaccioni sesudah pertandingan. "Ia memiliki kualitas tinggi."

Ditambahkan Stramaccioni, Andik sukses membuat para pemain Inter bahkan kapten Javier Zanetti merasa kewalahan. Akselerasinya dari sayap kanan membuat bek kiri Inter kalang kabut. Striker asal Jember ini juga beberapa kali melewati bek yang lebih tinggi dan punya peluang mencetak gol.

Ketangkasan selama pertandingan tersebut membuat Andik mendapat hadiah kaos dari gelandang Inter, Esteban Cambiasso. Ini kali kedua ia dihadiahi seragam pemain asing setelah menerima kaos dari David Beckham usai pertandingan Indonesia vs LA Galaxy di Jakarta, 30 November 2011.

"Dia (Cambiasso) memanggil saya terus bilang, 'You play good' (Kamu bermain bagus). Terus dia tanya umur, saya bilang masih 20 tahun habis itu langsung dikasih kaos," kata Andik. "Saya sangat senang bisa mendapat kaos pemain bintang lagi."

Untuk laga berikutnya, Inter akan berhadapan dengan Timnas U-23, Sabtu (26/5). Agar tak mengalami kekalahan kedua, Patrich Wanggai rencananya akan dilibatkan di laga tersebut.

Sumber:chiliblub

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More