Follow Now.....!

Rabu, 23 Mei 2012

32 Patroli Motor dan 6 Patroli Mobil Kawal Iring-iringan Jenazah Didik Yusuf

Di antara ratusan orang yang hadir, tampak pula sejumlah orang mengenakan seragam merah dengan rompi berwarna hitam. Mereka adalah komunitas Honda Tiger Mailing List (HTML), komunitas kendaraan bermotor yang salah satu anggotanya turut menjadi korban,yaitu Didik Nur Yusuf. "Ada dua ratus orang dari Honda Tiger Mailing List. Rencananya kami akan mengawal dari sini sampai pemakaman, dibagi juga, ada yang di rumah dan sebagainya," ujar Ramansyah (30), rekan salah satu anggota komunitas.

Rencananya, setelah dishalatkan di Gedung Kompas Gramedia, kedua jenazah akan dibawa ke rumah duka; Didik Nur Yusuf beralamat di Kompleks Puri Kartika Baru, Jalan Jambu, Ciledug, Tangerang, sedangkan  Dody Aviantara di Duta Bintaro Blok G 4/1, Kunciran Pinang, Tangerang, dan selanjutnya akan dimakamkan bersama di Tempat Pemakaman Umum Tanah Kusir.

Ramansyah sempat menceritakan pengalamannya bersama Didik yang sudah bergabung di HTML sejak tahun 2003, dengan nomor registrasi 190. "Cuma dia yang bisa membawa komunitas HTML itu masuk di dua lapangan udara, Iswahyudi, Madiun, dan Adi Sucipto, Yogyakarta, tahun 2007 dan 2010 lalu," kenang Ramansyah.

Selama aktif berorganisasi, Didik pun dikenal sebagai pribadi yang sopan dan berwibawa dalam setiap pembawaannya. Oleh sebab itulah almarhum dinobatkan secara tidak langsung menjadi senior di komunitas tersebut.  "Selamat jalan kawan," begitulah kata yang tertulis di spanduk untuk menyambut kedua jenazah. 

Sumber:chiliblub

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More